Minggu (19/02) Kegiatan Safari Dakwah SADAQA dimulai dengan kajian Ba’da Subuh di Masjid Al-Muhajirin, Desa Pandau Jaya, Kabupaten Kampar, dengan total 50 jamaah yang hadir.
Kegiatan ini merupakan rangkaian Peringatan Isra' Mikraj Nabi SAW Bersama Syeikh Palestina. Puncak kegiatan hari itu terjadi pada malam hari di Masjid Nurusalam (PT Johan Sentosa), Bangkinang, Kabupaten Kampar. Antusias jamaah semakin meningkat ditambah nuasana hangat dan penuh hikmah menyelimuti 150 jamaah yang ikut serta dalam kajian ini.
Sebagai penutup kegiatan Safari Dakwah SADAQA, pada hari Senin (20/01) diisi dengan kajian Subuh di Masjid Al-Qodariyah, Pekanbaru. Dengan hadirnya 50 jamaah, kegiatan ini menjadi akhir kegiatan yang menghangatkan dari rangkaian Safari Dakwah.
Selain untuk menyampaikan ilmu agama, tetapi kegiatan Safari Dakwah SADAQA ini juga menjadi sarana mempererat hubungan masyarakat dengan nilai-nilai spiritual serta sebagai wujud kepedulian kepada saudara-saudara kita di Palestina.•••